Selasa, 08 April 2008

Pesantren Terpadu

DARU ULIL ALBAB

membuka Pendaftaran Santri-Siswa Baru

Tahun Tarbiyah 2006 -2007

A. Muqoddimah

Firman Allah SWT :

" Dan hendaklah takut kepada Allah

orang-orang yang seandainya meninggalkan

di belakang mereka anak-anak yang lemah,

yang mereka khawatir terhadap

(kesejahteraan) mereka "

(Qs. Al Nisa:9)

" ... niscaya Allah akan meninggikan orang-orang

yang beriman di antaramu

dan orang-orang yang diberi

ilmu pengetahuan beberapa derajat. "

(Qs. Al Mujaadalah:11)

B. Visi dan Misi

Visi : Menjadi pesantren percontohan dlm bidang menejemen, kurikulum dan pola asuh santri, bagi lembaga pendidikan keagamaan di Jawa Timur.

Misi : Menghantarkan santri menjadi generasi bangsa yang mampu mewarisi dunia dan akhirat secara seimbang, serta menggugah masyarakat Islam untuk bangkit menyongsong kejayaan agamanya.

C. Tujuan

Terbentuknya pribadi-pribadi muslim yg bertaqwa kepada Allah, berakhlak mulia, berilmu dan berketrampilan hidup yg mandiri.

D. Bentuk Pendidikan

Pendidikan di pesantren ini berbentuk integral dan berjenjang. Integral dalam arti penggabungan antara model pendidikan formal, informal dan nonformal dalam satu menejemen. Dan berjenjang dalam arti setiap santri harus berada dalam suatu jenjang pendidikan yang sesuai dengan tingkatan akademik formalnya. Yaitu; SMP Islam Unggulan TIK, SMK Islam Bid.Keahlian Tehnik Komputer dan Jaringan (Status Negeri) dan Perguruan Tinggi (Fak.Tarbiyah) yang sementara ini ada.

E. Kurikulum

Kurikulum yang diterapkan dalam pembinaan santri adalah berbentuk modifikasi antara kurikulum Diknas (untuk pendidikan Formal), Depag. (untuk pendidikan nonformal dan madrasah diniyah) dan kurikulum khas Ulul Albab (untuk pendidikan informal).

F. Pola Asuh

Setiap santri berada di bawah asuhan pembina (musyrif). Dan seorang musyrif hanya membina santri maksimal 7 (tujuh) orang. Dalam pembinaan integral kepribadian santri, santri harus mengikuti program pengembangan kognesi yang berupa pendidikan pola tutorial dan klasikal, serta diskusi kelompok. Sedangkan untuk program pengembangan afeksi santri harus mengikuti kegiatan dzikir, mujahadah dan tartil al-Qur'an. Adapun untuk program pengembangan psikomotorik santri harus mengikuti praktek ibadah, praktek ketrampilan profesi dan penugasan-penugasan oleh musyrif secara disiplin.

G. Fasilitas

- Semua Sarana dan prasarana pendidikan (pengasuh, asrama, sekolahan, masjid, kantin, lapangan, dan laboratorium) berada dalam satu komplek.

- Sekolah Formal berstandar Nasional (SMP Islam Swasta dan SMK Islam Negeri).

- Laboratorium: IPA Lengkap, Komputer 60 Unit, Multimedia informatika lengkap, dan lab.bahasa 40 unit. Dan Perpustakaan.

H. Biaya Pendidikan

q Pendaftaran : Rp. 25.000,-

q Peralatan akomodasi : 175.000,- Dengan rincian; Beli lemari pakaian dan buku, bantal

q dan kasur, serta alat mandi.

q Amal jariyah : minimal 100.000,- dibayar di awal tahun tarbiyah.

q Biaya Hidup dan pendidikan/bulan : 175.000,- Dengan rincian; Uang makan, SPP. Sekolah, Madrasah, dan Ma'had.

I. Tempat dan Waktu Pendaftaran :

Tempat Pendaftaran di Sekretariat YPP. DUA.

Jln. Sungai Brantas 25, Desa Kelutan-Kec. Ngronggot Kab.Nganjuk Telp. (0358)792 799. Setiap hari kerja.

J. Penutup.

Pesantren Terpadu yang didirikan oleh Yayasan Pondok Pesantren Daru Ulil Albab. Insya Allah siap mengemban amanat anda. Dan insya Allah putra-putri anda akan menjadi generasi masa depan yang berkualitas. Dhohiron wa Bathinan.

Nganjuk, 8 februari 2007.

ttd

DR. KH. Kharisuddin Aqib, M. Ag.

Pengasuh



RUTE KENDARAAN UMUM

KE PESANTREN TERPADU

DARU ULIL ALBAB

KELUTAN NGRONGGOT NGANJUK

DARI SURABAYA :

1. NAIK JURUSAN SURABAYA - KEDIRI (YANG LEWAT PAPAR)

2. TURUN DI PASAR PAPAR

3. DARI PASAR PAPAR, NAIK BECAK/JALAN KAKI KE BARAT KE ARAH TAMBANGAN ± 100 M

4. MENYEBERANG DENGAN PERAHU

5. NAIK BECAK/JALAN KAKI KE SELATAN KE ARAH PESANTREN TERPADU DARU ULIL ALBAB ± 100 M

DARI MADIUN :

1. NAIK JURUSAN SURABAYA - KERTOSONO

2. TURUN DI BRAAN - KERTOSONO

3. DARI BRAAN NAIK JURUSAN KEDIRI TURUN DI PASAR PAPAR

4. DARI PASAR PAPAR, NAIK BECAK/JALAN KAKI KE BARAT KE ARAH TAMBANGAN ± 100 M

5. MENYEBERANG DENGAN PERAHU

6. NAIK BECAK/JALAN KAKI KE SELATAN KE ARAH PESANTREN TERPADU DARU ULIL ALBAB ± 100 M

DARI PARE :

1. NAIK JURUSAN PAPAR

2. TURUN DI PASAR PAPAR

3. DARI PASAR PAPAR, NAIK BECAK/JALAN KAKI KE BARAT KE ARAH TAMBANGAN ± 100 M

4. MENYEBERANG DENGAN PERAHU

5. NAIK BECAK/JALAN KAKI KE SELATAN KE ARAH PESANTREN TERPADU DARU ULIL ALBAB ± 100 M

DARI KEDIRI :

1. NAIK JURUSAN KEDIRISURABAYA (YANG LEWAT PAPAR)

2. TURUN DI PASAR PAPAR

3. DARI PASAR PAPAR, NAIK BECAK/JALAN KAKI KE BARAT KE ARAH TAMBANGAN ± 100 M

4. MENYEBERANG DENGAN PERAHU

5. NAIK BECAK/JALAN KAKI KE SELATAN KE ARAH PESANTREN TERPADU DARU ULIL ALBAB ± 100 M

RUTE KENDARAAN PRIBADI

KE PESANTREN TERPADU

DARU ULIL ALBAB

KELUTAN NGRONGGOT NGANJUK

2 komentar:

Rizal Alifi21 mengatakan...

assalamualaikum,,bapak,,tolong Logo SMK nya Dipasang Ya

Rizal Alifi21 mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.